sudah lama nggak penah isi blog ini, sekarang sudah nggak sempat mau lomba lukis lg. selain nggak ada tawaran ya nggak sempat pegang alat lukis.
yang ada cat yang semakin mengeras dan minyak yang semakin mengering.
but, itu gak masalah. kata arsitek yang membagi 2 isi kepalaku.
Beberapa waktu lalu aku sempat kontak guru lukisku, dan ternyata hal itu yang sedikit memberiku hoky.
tangan udah kaku, sedikit gemeter pegang kuas dan tekanan cat yang pekat.
hiiiiii..................
hari itu, aku terima sms lanjutan, bahwa dibilang aku itu "masih ada bakat lukis mending dlanjutkan latihannya! ayo latihan lukis sama saya setiap rabu!"
wehh.. aku kaget, apa iya?
rasanya cusssss...... ngefly dibilang gitu.
habis itu timbul deh bingung, ngomong2 aku kan kuliah padat.
apalagi rabu itu kan aku dapet tu plajaran yang namanya filsafat..
hehe ya udah deh makin cuek aja aku latian, setiap rabu pagi berangkat ke tembi buat latian, jam 12 pulang (masih inget filsafat)...
tapi lama2 jadi kesenenngan nglukis sampe kampus udah ngos2an ngejar waktu dan macetnya jogja.
dikampus malah ngantuk hehe :P
itu deh yang bikin makin kacau. so, akhirnya aku nggak lulus filsafat dan ngulang hahaha (cuek).
tapi aku punya hasil lukisan yang buat berkesan seperti sebuat kaleidoskop umur 3 tahunku.
ketika ditanya "kamu mau ngulis apa?"
aku cuma geleng kepala dan bilang ga tau mau objek apa. nurut bapaknya aja. kira manusia deh.
tiba-tiba.. aku dikasih gambar seorang ibu yang lagi gendong anak.
.......................... '_______'
langsung mak jleb, aku inget umur 3 tahun masih suka bawel minta gendong hehehe..
jadi makin semangat deh kasih warna background yang mencolok.
karena gambar itu berhasil membuat aku kangen sosok ibu yang udah lama ga ketemu.
ketemu cuma setahun 2x. dan hal itu berlangsung selama 9tahun terakhir.
"rindu 3 tahunku"
0il on canvas
50x70
blog anak kita
Rabu, 31 Juli 2013
Sabtu, 28 Juli 2012
kenangan silam dan masa baru
semua pengalaman yang telah aku dapat ketika aku masih SMA kini telah usai. sekarang aku harus memasuki masa yang baru. masa dimana aku akan menjadi anak kuliahan, hemmm mungkin aku masih berpikir bahwa masa bersama teman SMA itu adalah masa yang paling menyengkan.
kini aku tidak pernah menyentuh alat lukisku lagi, semenjak aku memfokuskan diri pada ujian akhir SMA ku. lulus ya lulus, tapi sebuah target yang penah aku mimpikan tidak berhasil aku dapatkan. dimana aku sangat ingin bergabung bersama para seniman muda untuk melakukan sebuah pameran kecil-kecilan. masa ikut biennale sudah berlalu, sudah taik dapat menyaksikan teman-teman biennale lagi. aku berkesempatan mengikuti sekali pameran, tapi hanya lukisanku saja yanng ikut pameran, melainkan batang hidung pemiliknya tidak tampak, itulah kilas goresan pertamaku pada sebuah kanvas. waktu itu aku memang anak asrama yang tidak diberi izin untuk mengikuti pameran karena tidak bisa keluar asrama.. hik..hik.. :'( menyesal banget kalau ingat hal ini.
kemalasan, serta rasa kesal ketika ekskul lukis ditiadakan disekolahku membaut aku semakin enggan untuk menyentuh alat lukis itu.apalagi ibu asrama saya pernah menjadikan lukisan saya sebagai tutup lemari, emang sih ini jelek banget gambarnya. tapi saya merasa terhina sekali, gambar yang susah payah saya buat disalahgunakan.. huuuh...
seiring berjalannya waktu sebelum aku menjadi mahasiswi, aku tetap menyempatkan diri untuk membuat sebuah lukisan berjudul "gudeg", ntah kenapa saya terinspirasi dari kota jopgja sendiri yang telah menerima saya sebagai penduduk baru. 3 tahun tak terasa, pojok jogja telah saya lewati, tapi selama 3 tahun pula saya tidak pernah tertarik pada makanan khas jogja yang bernama gudeg, karena alasan saya tidak senang makanan bersa manis. itu sebabnya saya malah tertarik untuk menggambarkan sebuah gudeg. rasanya kalau melukis itu sebuah ketenangan mengalir pada diri saya penuh konsentrasi, terdapat rasa asyik tersendiri serta mengingatkan saya pada sosok Bpk.Herjaka, sosok guru lukis yang beraliran gambar gaya wayang ini.
ngomong-ngomong soal lukisan ini selesai, saya kembali fokus untuk mematangkan sebuah pilihan kuliah saya. saya memantapkan diri untuk mengambil fakultas teknik, padahal saya kurang pandai eksak dan malas terhadap pelajaran matematika. tapi prodi yang saya ambil adalah arsitektur, pilihan ini lantaran karna saya tidak ingin meninggalkan hobby saya menggambar. saya tetap ingin menekuninya. lukisan saya memang hanya biasa, tidak terkesan seni atau unik. feel pun juga biasa aja, justru karena itulah saya mengambil arsitektur. saya ingin belajar kembali, membuang semua kemalasan saya ketika SMA terhadap matematika.
ini semua juga berkat dorongan orang tua saya yang terus mendesak saya untuk kuliah serius. ya walaupun nggak tau hasilnya nanti.
Minggu, 28 Agustus 2011
kami haus
lukisan yang berjudul "kami haus" ini hampir mirip dengan lukisan "the mother of earth", sama-sama bertema global warming. dalam lukisan ini saya menggambarkan suatu keadaan dimana bumi kita kini semakin padat, dipenuhi oleh industri, gedung-gedung, dan masih banyak bangunan lain yang makin membuat bumi semakin sesak.
Apabila industri semakin merajalela tentu limbah semakin tak tertanggulangi. Melihat tanah kita yang sudah semakin gundul ini tak ada lagi tanaman/ hutan yang mampu menyerap air, kita semakin sulit mendapatkan sumber air bersih. Zaman kedepan anak cucu kita tak menikmati kesegaran bumi ini ditambah dengan kelangkaan air, hanya air limbah yang terus menggenangi bumi. Mungkin mereka dapat menikmati kecanggihan di era global, namun menikmati air bersih bahkan untuk minum mereka harus bersusah payah (dapat kita lihat pada 3 orang anak pada sudut bawah).
maukah anda jika anak-cucu kita harus mengalami hal semacam itu???
hanya dari kesadaran kita mulai dari sekarang.
kami haus
kanvas & oil color
40X60 cm
2011
dalam karya ini akan saya gunakan untuk competisi.
Selasa, 14 Juni 2011
karya baru
agnes muncul kemabali dalam lukisan yang bercorak sedikit beda.
ini adalah gambar terbaruku..
ini adalah gambar terbaruku..
menyembunyikan kesedihan
oil color & kanvas
50cm x 70cm
13-14 juni 2011
emmm... gambar ini sengaja berbentuk dua wajah yang saling terkait, dalam warna coklat yaitu kesedihan. pada gambar bawah sengaja dengan mimik wajah yang tersenyum dan pada gamabr yang diatas denagn mimik wajah besedih. terkadang kita tak dapat membedakan seseorang yang sedang mengalami kesedihan, nampaknya selalu ceria padahal dibalik semua itu menutupi perasaan sedih yang tak ingin disaksikan orang lain.
Senin, 06 Juni 2011
mengungkap sekilas jati diri......
hai semua ini aku, panggil aja agnes, aku mau cerita nihhh....
saat aku mau kirim lukisan yang "mother earth" itu ya ampun dalam hitungan 3 hari aku sebelum pengiriman baru kerja karena pemutusan sketsa yang bakal aku pakai buat lomba baru di "iyakan" sama guru lukisku....
sampe tengah malam aku bareng temanku chindy belain waktu buat selesaiin malam itu juga....
aku nggak bisa tidur takut lukisannya nggak kering...
dan siangnya aku memutuskan untuk dijemur, barulah proses pengiriman....
sedih banget setelah aku habisin tenaga buat kerjain itu disela-sela kegiatan sekolah dan sekarang aku harus lepasin lukisan itu... sepulang dari pemaketan, aku nangis. nggak karuan rasanya....
3 minggu nunggu kabar, nggak ada...
aku nggak pernah cape buat cek situs lombaku, dan nggak sengaja aku buka-buka aplikasinya..... ternyata berkas yang selama ini aku kirim itu keliru.... ahhh semakin nangis aku..
benar-benar persaingan jarak jauh, karena pesertanya juga banyak banget....
setelah diurus, dan tiba pengumuman hasil lomba wahhhhhh aku sedih tambahan belum lagi air mata nggak mau berenti ( "AKU KALAH") Hemmmm
tapi guru lukisku tetap tersenyum walaupun aku kalah, karena masih ada kesempatan lain waktu kok...
hai semua ini aku, panggil aja agnes, aku mau cerita nihhh....
saat aku mau kirim lukisan yang "mother earth" itu ya ampun dalam hitungan 3 hari aku sebelum pengiriman baru kerja karena pemutusan sketsa yang bakal aku pakai buat lomba baru di "iyakan" sama guru lukisku....
sampe tengah malam aku bareng temanku chindy belain waktu buat selesaiin malam itu juga....
aku nggak bisa tidur takut lukisannya nggak kering...
dan siangnya aku memutuskan untuk dijemur, barulah proses pengiriman....
sedih banget setelah aku habisin tenaga buat kerjain itu disela-sela kegiatan sekolah dan sekarang aku harus lepasin lukisan itu... sepulang dari pemaketan, aku nangis. nggak karuan rasanya....
3 minggu nunggu kabar, nggak ada...
aku nggak pernah cape buat cek situs lombaku, dan nggak sengaja aku buka-buka aplikasinya..... ternyata berkas yang selama ini aku kirim itu keliru.... ahhh semakin nangis aku..
benar-benar persaingan jarak jauh, karena pesertanya juga banyak banget....
setelah diurus, dan tiba pengumuman hasil lomba wahhhhhh aku sedih tambahan belum lagi air mata nggak mau berenti ( "AKU KALAH") Hemmmm
tapi guru lukisku tetap tersenyum walaupun aku kalah, karena masih ada kesempatan lain waktu kok...
buat temen-temen semua, kita harus tetap semangat menghadapi kegagalan....
karena suatu saat kita boleh berhasil....
dan sampe sekarang aku masih berharap pingin pegang lukisan ini hehehe
:(
agnes
karyaku....
hemmmm... seneng sih bisa ikut berpartisipasi dalam karya seni dengan membuat karya....
pokoknya, kalian juga harus coba....!!!
family
oil color & kanvas
60cm x 100cm
kenapa aku buat lukisan "family" , karena saat itu aku lagi kangen sama keluargaku yang jauh... jadi aku buat lukisan itu dengan corak kekanak-kankan hehehehe
pemandangan
oil color & kanvas
50cm x 60cm
ini adalah pelajaran pertama kali melukis dikanvas, guruku sengaja mengajarkan materi pemandangan karena itu merupakan materi awal yang mudah untuk belajar melukis. dan aku mengambil sample seperti diatas.
gelatik
oil color & kanvas
50cm x 70cm
ini merupakan tahap setelah membuat pemandangan, materi ini tentang binatang kaki dua... dan aku mengambil sample gelatik sebagai bahan lukisanku....
menjaga bumi
water color & paper
15cm x 25cm
ini merupakan sketsa yang sengaja aku buat di kertas untuk persiapan competisi.....
jadi ini sengaja aku buat dengan ukuran kecil
mother earth #1
water color & paper
15cm x 25cm
kalau yang ini, kenapa aku buat dikertas dan #1 karena ini juga merupakan sketsa untuk lomba dan ini aku gunakan pula sampe lomba... #2 ada dibawah....
lukisan yang ini emang terkesan semrawut, karena ini penggambaran bumi kita saat ini, bumi yang hanya bersisakan akar atau dengan kata lain 99 kematian berbanding 1 sulur kehidupan yang letaknya di atas kepala. asal kita mau merawat bumi kita tentu, semua nggak bakal separah itu...
me
oil color & kanvas
40cm x 60cm
emmm mungkin emang belum sempurna, karena ini adalah bagian yang paling sulit... menggambar wajah itu nggak segampang yang kita kira ternyata sulit juga hehehe..
ini adalah tugas akhir semesterku.. hemm samapi geram sendiri karena susah...
galau
oil color & kanvas
40cm x 60cm
kalau lukisan ini mungkin gampang ditebak, aku buat judul galau karena aku sering melihat kalau orang lagi galau itu pasti kelihatan murung.. dan saat itu aku lagi galau banget eee.. ternyata karena galau itu malah menambah inspirasi buat aku. jadi aku tuangin rasa galauku dikanvas...
dan kenapa ada motiv petak-petak (jendela) ditepi wajah, itu sebagai gambaran bahwa setiap orang yang mengalami kebimbangan selalu mengharapkan jalan keluar.
mother earth #2
oil color & kanvas
50cm x 70cm
ini mother earth #2, ini salinan dari sketsa di atas yang aku tuangin dikanvas buat ikut lomba. hehehe serem ya.. "mother" adalah bumi pertiwi hemmmm walau kalah gak apa-apa... tapi seneng dung ikut lomba... tapi sayangnya sampe sekarang belum keusut lagi nasib lukisaku yang ini..
kangen sama lukisan ini...
social mobility
oil color & kanvas
50cm x 60cm
mungkin judunya terlalu berat, nggak sebanding dengan gambarnya hehehe
ini adalah gambaran kalau dizaman yang semakin modern ini, orang-orang berlomba-lomba mencari jabatan atau ingin memperbaiki status kedudukan....
dengan kaki ini kita dapat melihat perbedaan bahwa orang kecil dengan berkelas....
hehehehe
ini adalah sekilas tentang beberapa lukisanku....
thanks...
Agnes Ardiana
Jumat, 15 April 2011
sekilas pengalaman
agnes. sekarang tampil lagi dalam blog anak kita.
teman-teman kalian bisa berbagi cerita sama aku lewat blog ini, tentunya dalam hal aktivitas di sekolah atau kegiatan lukis disekolah kalian.
agnes juga tampil dalam jejaring yang lain, kalau kalian mau bergabung atau berteman dengan aku bisa kalian buka:
email :ardianaagnes@yahoo.co.id
fb : agnes handak
teman-teman kalian bisa berbagi cerita sama aku lewat blog ini, tentunya dalam hal aktivitas di sekolah atau kegiatan lukis disekolah kalian.
agnes juga tampil dalam jejaring yang lain, kalau kalian mau bergabung atau berteman dengan aku bisa kalian buka:
email :ardianaagnes@yahoo.co.id
fb : agnes handak
Langganan:
Postingan (Atom)